Pages

Sabtu, 04 Juni 2011

KANKER PAYUDARA WANITA

Share on :


Jika dalam tubuh terjadi suatu pertumbuhan sel-sel yang berlebihan maka akan terjadi suatu benjolan atau tumor.Tumor terdiri dari tumor jinak dan tumor ganas.Tumor ganas disebut juga dengan kanker.

Kanker adalah suatu kondisi dimana sel-sel telah kehilangan pengendalian dan mekanisme normalnya sehingga mengalam ipertumbuhan yang tidak normal,cepat dan tak terkendali.
Kanker atau tumor ganas mempunyai sifat yang khas yaitu menyebar luas ke bagian lain diseluruh tubuh.
Penyebaran ini disebut metastase

Kanker payudara adalah kanker pada jaringan payudara yang umumnya diderita kaum wanita dengan perbandingan 9:10 sementara pada pria 1:1000.

Selain itu kanker Payudara (Carcinoma Mammae) merupakan sebuah penyakit Neoplasma yang ganas yang berasal dari Parehyma.
Dan oleh WHO di klasifikasikan sebagai International Classifi Cation of Disease(ICD) dengan kode 17.

TRANSFORMASI
Sel kanker dibentuk dari sel normal dengan suatu proses rumit yang disebut transformasi dan terdiri :
A.Fase Inisiasi
Merupakan perubahan genetk sel yang memancing sel menjadi ganas disebabkan oleh Karsinogen yg
bisa berupa bahan kimia,virus,radiasi,atau sinar matahari.
B.Fase Promosi
Adalah sel-sel yang mengalami fase inisiasi dan berubah makin ganas.

Sel Kanker Payudara akan tumbuh pertama kali sebesar 1 cm pada rentang waktu 8-12 tahun.Sel kanker
tsb diam pada kelenjar payudara dan menyebar melalui aliran darah keseluruh tubuh.
Sel kanker payudara dapat bersembunyi dalam tubuh kita selama bertahun-tahun tanpa kita sadari dan
tiba-tiba jadi tumor ganas.

GEJALA KLINIS KANKER PAYUDARA WANITA

A.Benjolan pada payudara,tidak terasa nyeri.Mula-mula kecil dan makin lama makin besar dan melekat pd
kulit.Menimbulkan perubahan pada kulit payudara atau puting susu.

B.Erosi atau eksema puting susu(nipple) akan tertarik ke dalam retraksi dan berwarna merah muda ke
coklat=coklatan sampai menjadi oedema hingga kulit kelihatan seperti kulit jeruk,mengkerut atau timbul
borok.Borok ini makin besar dan mendalam hingga menghancurkan payudara dan berbau busuk dan
mudah berdarah.

C.Pendarahan pada puting susu
D.Rasa sakit/nyeri pada umumnya baru timbul setelah tumor besar dan timbul borok atau setelah muncul
metastase ke tulang-tulang.
E.Timbul pembesaran limfoma di ketiak,bengkak(edema) pada lengan dengan penyebaran kanker ke selu-
ruh tubuh.
F.Keluarnya cairan dari puting susu yang berwarna kekuningan,hijau bernanah.

Khusus untuk kanker payudara lanjut sangat mudah dikenali dengan kriteria operbilitas Heagenes yaitu:
a.edema (bengkak) dengan luas pada kulit payudara lebih 1/3 kulit payudara.
b.adanya nodul satelit pada kulit payudara.

FAKTOR RESIKO KANKER PAYUDARA WANITA
Penyebab spesifik kanker payudara wanita belum diketahui secara pasti tetapi beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya kanker payudara wanita seperti:

A.Reproduksi
Karakteristik reproduktif yang berhubungan dengan kanker payudara wanita adalah menopause usia
tua,hamil pertama diusia tua.
Diperkirakan periode antara terjadinya haid pertama dengan usia tua saat kehamilan pertama merupa
kan window of initiation perkembangan kanker payudara wanita.

B.Penggunaan hormon estrogen
Hormon estrogen berhubungan dengan kanker payudara.Terjadi peningkatan kanker payudara yang
signifikan pada pengguna terapi estrogen replacement.
Penggunaan kontrasepsi oral dalam jangka waktu yang lama beresiko tinggi pada kanker payudara se-
belum menopause.

C.Kegemukan(obesitas)
Terdapat hubungan antara BB bentuk tubuh dengan kanker payudara pada wanita yang menjelang
menopause.

D.Konsumsi lemak yang berlebihan merupakan salah satu faktor kanker payudara wanita.
E.Radiasi
eksposur dengan radiasi ionisasi selama atau sesudah pubertas meningkatkan kanker payudara.
F.Riwayat keluarga penderita kanker payu dara
Faktor genetika merupakan faktor terpenting dalam riwayat keluarga yang akan melakukan sceening
untuk penderita kanker payudara .

PERKEMBANGAN KANKER PAYUDARA WANITA
Stadium merupakan hasil penilaian dokter dalam mendiagnosis suatu kanker dengan menilai sejauh mana
tingkat penyebaran kanker tsb baik ke organ maupun jaringan ke tempat lain.
Untuk melakukan stadium diperlukan pemeriksaan klinis seperti Histopatologi(PA),Rontgen,USG,CT Scan
Scintigrafi dll.
Pengelompokan stadium bisa berdasarkan besarnya tumor ganas tsb ataupun dengan system TNM
(T= tumor N=node(kelenjar getah bening) M= metastasi (penyebaran tumor)

A. Stadium I = Stadium dini
Tumor tidak lebih dari 2 - 2,25 cm dan tidak terdapat penyebaran pada kelenjar getah
bening ketiak.Penyembuhan secara sempurna bisa mencapai 85 / 97 %

B.Stadium II =Tumor lebih besar dari 2,25 cm tetapi sudah terjadi metastase(penyebaran) pada kelen-
jar getah bening di ketiak.
Penyembuhan secara sempurna bisa mencapai 70 / 90%
Untuk stadium I dan II bisa dilakukan operasi mengangkat sel-sel kanker lalu penyinaran memastikan tdk
ada lagi sel-sel kanker.

C.Stadium III =Tumor cukup besar 5cm dan penyebaran kelenjar getah bening meliputi seluruh tubuh spt
ketiak,tulang selangka,dinding dada,seluruh kulit dll.
Pengobatan kanker payudara sudah tidak ada artinya lagi.Biasanya dengan penyinaran
dan kemoterapi tapi kadang-kadang dengan surgery untuk mengangkat payudara yang
sudah parah.Usaha ini hanya untuk menghambat proses perkembangan sel kanker serta
meringankan penderitaan semaksimal mungkin.
Penyembuhan secara sempurna bisa mencapai 40% /70 %

D.Stadium IV =Penyebaran kanker sudah mencapai ke tulang,hati,paru-paru,seluruh kulit dan dinding
dada diseluruh daerah payudara.
Biasanya dengan biopsi,X-Ray,CT Scan untuk dada dan perut juga tulang.
Penyembuhan yang sempurna bisa mencapai 5 / 20%

PENGOBATAN KANKER PAYUDARA WANITA

A.Mastektomi
Pengangkatan payudara terdiri dari:
a.Modified Radical Mastectomy yaitu pengangkatan seluruh payudara,jaringan payudara ditulang dada
tulang selangka dan tulang iga serta benjolan disekitar ketiak.
b.Total Simple Mastectomy yaitu pengangkatan seluruh payudara tetapi bukan kelenjar di ketiak.
c.Radical Mastectomy yaitu pengangkatan sebagian dari payudara yang hanya pada jaringan yang
mengandung sel kanker saja.Tidak seluruh payudara wanita.

Operasi ini biasanya diikuti radiasi dan khusus untuk pasien dengan tumor 2 cm dan letak
nya di pinggir payudara.
B.Radiasi

Dengan sinar X dan Gama bertujuan membunuh sel kanker yang masih tersisa.Efek dari radiasi adalah
tubuh menjadi lemah,nafsu makan berkurang,warna kulit disekitar payudara hitam serta Hemoglobin
(HB) dan leukosit turun drastis.

C.Kemoterapi
Pemberian obat-obatan anti kanker berupa cairan/kapsul,infus untuk membunuh sel kanker.Tidak ha-
nya pada payudara tapi pada seluruh tubuh.Efek sampingnya mual,rambut rontok.

PENCEGAHAN KANKER PAYUDARA WANITA
untuk pencegahan awal dapat dilakukan sendiri setelah selesai menstruasi.Sebelum menstruasi payudara agak membesar jadi sangat sulit dalam pemeriksaan.

Cara pemeriksaan sendiri:
a.Berdiri di depan cermin dan perhatikan apakah ada kelainan pada payudara.Biasanya kedua payudara
tidak akan sama.puting juga tidak akan terletak pada ketinggian yang sama.
Perhatikan apakah ada keriput,lekukan atau puting susu tertarik ke dalam.Bila terdapat kelainan cepat
lah ke dokter.

b.Letakkan kedua lengan diatas kepala dan perhatikan kedua payudara apakah ada kelainan.

c.Bungkukan badan hingga payudara tergantung ke bawah dan periksa apakah ada kelainan.

d.Berbaringlah di tempat tidur dan letakkan tangan kiri di belakang kepala dan sebuah bantal di bahu kiri.
Rabalah payudara kiri dengan telapak jari kanan.Rabalah puting susu dan sekitarnya apakah ada ke
laianan.Pada umumnya kelenjar susu bila diraba akan terasa kenyal dan mudah digerakan.Bila ada
tumor akan terasa keras dan tak dapat digerakan.
Lakukan pemeriksaan ke payudara yang kanan.Kalau merasa ada kelainan segeralah ke dokter.

Pencegahan kanker payudara wanita yang lainnya adalah dengan melakukan gaya hidup yang sehat.
Hindarilah gaya hidup yang sering mengkonsumsi makanan mengandung bahan kimia yang bersifat karsinogen,alkohol atau merokok.
Pola makan yang sehat akan mempertahankan system kekebalan tubuh dan merupakan pencegahan penyakit paling ampuh.Makanan kaya serat dapat membantu menurunkan kadar prolaktin dan estrogen.
Dengan mengikatkan diri pada hormon-hormon lalu membuang ke luar tubuh dapat menekan fase lanjut dari karsinogen(pembentukan kanker)
Selain itu mengurangi makanan berlemak jenuh dapat menurunkan resiko kanker.

Kacang kedelai dan produk kedelai tanpa difermentasikan dapat menghambat pertumbuhan tumor.
Sayuran yang mengandung Vit A (wortel,labu siam,ubi jalar) dan sayuran berdaun hijau tua seperti bayam,kangkung dan sawi hijau dapat mencegah pembentukan mutasi penyebab kanker.
Sedang sayuran dan buah-buahan yang kaya Vit C menurunkan resiko kanker payudara.
Kunci untuk bertahan hidup adalah mendeteksi kanker payudara sedini mungkin sebelum menyebar.

..............................................................................................................................

Itulah ulasan kanker payudara wanita yang tentunya ada perbedaan dengan kanker yang dialami pria.
Mudah-mudahan ada manfaatnya.Dan kepada 11 orang sahabatku yang menanyakan kanker payudara
sejak lama,saya mohon maaf baru diulas sekarang.
Sampai jumpa lagi pada ulasan kanker-kanker lainnya seperti kanker hati,kanker mulut,kanker usus,
prostat cancer,kanker paru-paru dll.Asal jangan minta saya membahas Kan Ker yang bikin orang pusing tiap hari alias Kantong Kering.........wekekekek...(bolehkan bercanda??hehehe)

ANDREALICA  NHORDEENIZ

0 komentar:

Posting Komentar